Warga Keluhkan Harga Elpiji Melon sampai Rp 30.000 per Tabung

Written By Unknown on Selasa, 14 April 2015 | 12.16

TRIBUNKALTIM.CO, TARAKAN - Gas elpiji 3 kilogram (kg) atau biasa disebut gas melon di Kota Tarakan semakin hari harganya semakin menggila.

Kini harga gas melon dipasaran mencapai Rp 25.000 hingga Rp 30.000 pertabung. Padahal Harga Eceran Tertinggi (HET) gas melon cuma Rp 16.000 petabung yang ditetapkan Pemkot Tarakan melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (Disperindagkop dan UMKM).

Terkait hal ini, Kepala Disperindagkop dan UMKM Kota Tarakan Tajuddin Tuwo mengaku, ia sering kali mendapatkan keluhan dari beberapa masyarakat dengan naiknya harga gas melon yang mencapai Rp 25.000 hingga Rp 30.000 per tabung.

"Memang ada yang mengadu kepada saya, tapi yah itu saat kami minta mereka menjadi saksi, mereka tidak mau. Padahal kalau mereka mau bersaksi, tentu kami akan memberikan sanksi kepada pangkalan untuk mencabut izin pangkalannya, sehingga agen tidak lagi memberikan gas elpiji kepada pangkalan bersangkutan," tegasnya, Selasa (14/4/2015) di Swissbell Hotel Tarakan. (Baca: Gas Elpiji Dijual Diatas HET, Disperindagkop Ancam Pidana)

Tajuddin mengatakan, pihaknya akan memberikan sanksi kepada pangkalan apabila ada masyarakat yang melapor dan dapat membuktikan laporannya tersebut.

"Tapi ini hanya mengeluh saja, tidak mau dijadikan saksi, jadi kami juga serba salah untuk menidaklanjutinya," ujarnya.

Tajuddin mengimbau kepada masyarakat untuk melaporkan apabila ada pangkalan yang menjual gas elpiji 3 kilogram dengan HET lebih dari Rp 16.000 per tabung. Bahkan kalau ada yang menjual Rp 18.000 per tabung pun masih bisa dimaklumi.

"Tapi kalau sudah menjual sampai Rp 25.000 hingga Rp 30.000 per tabung ini sudah sangat tidak wajar dan merugikan masyarakat. Sebab gas elpiji 3 kilogram gas subsidi dari pemerintah yang diperuntukan bagi warga miskin," tegasnya. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Warga Keluhkan Harga Elpiji Melon sampai Rp 30.000 per Tabung

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2015/04/warga-keluhkan-harga-elpiji-melon.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Warga Keluhkan Harga Elpiji Melon sampai Rp 30.000 per Tabung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Warga Keluhkan Harga Elpiji Melon sampai Rp 30.000 per Tabung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger