Supaya Lancar dan Berkah Wakil Ketua MPR RI Kunjungi Ponpes Hidayatullah

Written By Unknown on Sabtu, 17 Januari 2015 | 12.16

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Wakil Ketua MPR RI Mahyudin melakukan kunjungan kerja ke Pondok Pesantren (Ponpes) Hidayatullah di Gunung Tembak Kelurahan Teritip Balikpapan Timur, Sabtu (17/1/2015). Dia bersama rombongan, di antaranya Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi PKB Lukman Edi dan lainnya. Rombongan disambut Ustaz Abdul Kadir Jailani yang mewakili yayasan.

Mahyudin mengatakan, kunjungannya kali ini dalam rangka silaturahmi. Menurut dia, sebagai politisi harus dekat dengan kiai dan pesantren "Supaya lancar dan dapat berkah," katanya kepada TRIBUNKALTIM.CO. (BACA: Mahyudin Sebut Perjuangan Otsus Kaltim Harus Paralel)

Menurut Mahyudin, lembaga pesantren satu di antara lembaga pendidikan yang masih utuh mengajarkan dasar-dasar Pancasila. Di tengah arus globalisasi dengan menguatnya gaya hidup individual, pesantrean terus berjuang mengajarkan kebersamaan dakam perbedaan.

Adapun kunjungan tersebut diisi kegiatan dialog dengan sejumlah santri yang turut menyambut kedatangan rombongan. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Supaya Lancar dan Berkah Wakil Ketua MPR RI Kunjungi Ponpes Hidayatullah

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2015/01/supaya-lancar-dan-berkah-wakil-ketua.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Supaya Lancar dan Berkah Wakil Ketua MPR RI Kunjungi Ponpes Hidayatullah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Supaya Lancar dan Berkah Wakil Ketua MPR RI Kunjungi Ponpes Hidayatullah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger