Senator Australia Ditolak dan Diusir dari Malaysia

Written By Unknown on Minggu, 17 Februari 2013 | 12.16

Tribun Kaltim - Minggu, 17 Februari 2013 11:35 WITA

KUALA LUMPUR, tribunkaltim.co.id  - Seorang senator Australia dari kubu independen, Nick Xenophon, ditolak masuk Malaysia karena dianggap sebagai ancaman terhadap keamanan dan harmoni Malaysia.

Xenophon langsung ditangkap petugas imigrasi Malaysia begitu tiba di Bandar Udara Kuala Lumpur, Sabtu (16/2), dan akan langsung dideportasi ke Melbourne, Australia, malam harinya.

"Saya diberi tahu bahwa saya adalah ancaman terhadap keamanan, dan saya tidak diizinkan masuk ke negara ini," ungkap Xenophon kepada kantor berita Reuters melalui telepon.

Kantor berita resmi Malaysia, Bernama, menyebutkan, Xenophon ditangkap di terminal khusus penerbangan murah (low cost carrier terminal) pukul 06.50 waktu setempat begitu turun dari pesawat yang membawanya dari Melbourne.


Bernama
menambahkan, anggota Majelis Tinggi Parlemen Australia itu ditangkap karena diketahui memiliki riwayat "mengganggu harmoni negara", sesuai Pasal 8 Ayat (3) Undang-Undang Imigrasi Malaysia.


Anda sedang membaca artikel tentang

Senator Australia Ditolak dan Diusir dari Malaysia

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2013/02/senator-australia-ditolak-dan-diusir.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Senator Australia Ditolak dan Diusir dari Malaysia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Senator Australia Ditolak dan Diusir dari Malaysia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger