Mendikbud: Jangan Buru-buru Usul Hapus atau Desentralisasi UN

Written By Unknown on Rabu, 24 April 2013 | 12.16

Tribun Kaltim - Rabu, 24 April 2013 12:03 WITA

JAKARTA, tribunkaltim.co.id  -Karut-marutnya penyelenggaraan ujian nasional tahun ini, diminta tak disikapi buru-buru dengan melontarkan wacana penghapusan ujian tersebut. Wacana desentralisasi kembali  pun harus dikaji benar. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pun menyatakan terbuka menerima data bila diduga ada 'permainan' di balik karut-marutnya UN 2013.

"Kalau UN dihapus, apa dasarnya?" tanya Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh, saat dihubungi, Rabu (24/4/2013). Lagi pula, ujar dia, kalau persoalan UN 2013 dipilah, maka dapat terlihat jelas bahwa keterlambatan UN tingkat SMA di 11 provinsi adalah murni akibat keteledoran di percetakan.

Nuh pun menepis tudingan ada 'permainan' di balik tender maupun penyelenggaraan UN 2013. "Kalau masih ada (permainan), dengan senang hati saya akan menindak tegas," ujar dia. Bahkan, kata Nuh, tim investigasi juga sudah dibentuk di kementeriannya, untuk menelusuri kemungkinan kongkalikong tersebut selain kendala teknis percetakan.

Audit untuk seluruh tahapan penyelenggaraan UN 2013 pun dipersilakan. "Dari total Rp 600-an miliar dana UN 2013, untuk percetakan hanya Rp 94 miliar. Silakan diaudit," kata Nuh.

Nuh meminta sebelum investigasi dan audit rampung, jangan dulu disimpulkan bahwa kacaunya UN 2013 adalah dampak dari adanya 'permainan' di internal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. "Kalau memang ada, saya tidak tolerir berapapun (komisi) yang diambil (dari dana UN 2013," tegas Nuh.


Anda sedang membaca artikel tentang

Mendikbud: Jangan Buru-buru Usul Hapus atau Desentralisasi UN

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2013/04/mendikbud-jangan-buru-buru-usul-hapus.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mendikbud: Jangan Buru-buru Usul Hapus atau Desentralisasi UN

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mendikbud: Jangan Buru-buru Usul Hapus atau Desentralisasi UN

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger