Harga Melonjak, Awas Ayam Berformalin

Written By Unknown on Minggu, 29 Juni 2014 | 12.16

JAKARTA,  tribunkaltim.co.id - Kantor Dagang dan Industri (Kadin) DKI Jakarta sudah memprediksi lonjakan harga ayam potong di awal bulan Ramadhan akan mengurangi daya beli konsumen. Hal ini menimbulkan kekhawatiran pedagang berlaku curang.


"Ayam itu hanya bisa bertahan satu hari satu malam kalau didiamkan di udara luar. Nah, untuk mengakali (turunnya daya beli), pedagang bisa saja pakai formalin supaya produknya bisa dijual beberapa hari ke depan," kata Wakil Ketua Umum Kadin DKI Jakarta bidang Koperasi, UKM, dan Agribisnis Akhmad Syarbini, Minggu (29/6/2014).

Akhmad menambahkan, kenaikan harga ayam saat menjelang dan selama bulan Ramadhan sebenarnya dapat diantisipasi dengan kebijakan pemerintah daerah.

"Menurut pengalaman saya, kenaikan mulai dari seminggu menjelang bulan puasa dan turun lagi pada minggu kedua puasa. Lalu seminggu sebelum Lebaran, harga akan naik lagi. Sebenarnya, kondisi ini bisa diakali dengan subsidi pengiriman dari luar daerah ke Jabodetabek sehingga harga bisa cenderung stabil karena stok banyak," kata pria yang juga berprofesi sebagai pengusaha ayam potong di daerah Pondok Gede tersebut.


Anda sedang membaca artikel tentang

Harga Melonjak, Awas Ayam Berformalin

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2014/06/harga-melonjak-awas-ayam-berformalin.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Harga Melonjak, Awas Ayam Berformalin

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Harga Melonjak, Awas Ayam Berformalin

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger