Chelsea Cemburu dengan Jadwal Atletico Madrid

Written By Unknown on Minggu, 20 April 2014 | 12.16

tribunkaltim.co.id  - Asisten manajer Chelsea, Steve Holland, mengaku cemburu dengan jadwal pertandingan Atletico Madrid. Menurutnya, federasi sepak bola Spanyol, RFEF, telah membantu klub mereka dalam melakukan persiapan menghadapi semifinal Liga Champions.

Chelsea akan menyambangi Vicente Calderon pada 22 April mendatang, untuk melakoni leg pertama babak empat besar Liga Champions, sebelum mereka menjadi tuan rumah sepekan kemudian. Sebelum bertemu, kedua tim harus melakukan pertandingan di liga domestik pada akhir pekan ini.

Atletico sudah bermain pada Jumat (18/4/2014) malam, ketika menang 2-0 atas Elche. Ini membuat Los Rojiblancos memiliki waktu lebih banyak satu hari untuk beristirahat, dibandingkan Chelsea, yang bermain pada Sabtu (19/4) malam melawan Sunderland.

Tak cuma Atletico. Jadwal pertandingan Real Madrid pun berubah. Madrid, yang akan menjamu Bayern Muenchen pada Rabu (23/4), tidak bermain pada akhir pekan ini setelah mengalahkan Barcelona 2-1 di final Copa del Rey pada Rabu (16/4). Jadwal melawan Real Valladolid dipindahkan ke 7 Mei.

Inilah yang membuat Holland merasa cemburu. Dia pun melontarkan kritikan kepada Football Association (FA), yang tak mau "membantu" Chelsea dengan memajukan jadwal pertandingan.

"Atletico bermain (pada Jumat) dan Madrid bahkan tidak bermain," ujar Holland. "Saya yakin mereka menghormati bantuan yang mereka dapatkan dari federasi mereka."

"Periode musim ini adalah sebuah tantangan, tidak hanya secara fisik tetapi juga mental."

"Chelsea terbiasa bermain banyak pertandingan pada tahun ini. Penting mendapatkan pengalaman dan kami memiliki campuran yang bagus dalam tim."


Anda sedang membaca artikel tentang

Chelsea Cemburu dengan Jadwal Atletico Madrid

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2014/04/chelsea-cemburu-dengan-jadwal-atletico.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Chelsea Cemburu dengan Jadwal Atletico Madrid

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Chelsea Cemburu dengan Jadwal Atletico Madrid

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger