Bank Mandiri Proyeksikan Lonjakan Uang Tunai Hingga Rp 100 Miliar

Written By Unknown on Selasa, 09 Juli 2013 | 12.16

BALIKPAPAN, tribunkaltim.co.id- Bank Mandiri Balikpapan siap menambah pasokan uang kartal untuk kebutuhan masyarakat selama bulan ramadhan dan Lebaran.

Dicky Sukanto, Vice President Bank Mandiri Area Balikpapan memperkirakan kebutuhan uang kartal selama bulan ramadhan mencapai Rp100 miliar. "Tahun lalu kebutuhan mencapai Rp93 miliar dan tahun ini diperkirakan mencapai Rp100 miliar. Itu khusus untuk pengambilan dana di ATM saja," kata Dicky.

Oleh karenanya, Bank Mandiri juga mulai menyiapkan persediaan uang tunai untuk 98 ATM di Balikpapan, PPU, Tanah Grogot dan Handil.

"Rata-rata transaksi penarikan tunai meningkat sekitar 30 persen. Biasanya terjadi di pertengahan bulan ramadhan," ujarnya.

Dicky mengakui penarikan uang tetap tinggi, kendati Balikpapan merupakan wilayah yang didominasi pendatang. "Tetap tinggi karena banyak juga yang datang berlibur dari Banjarmasin dan luar kota lainnya," ujarnya.

Sekadar diketahui, menghadapi kebutuhan uang kartal selama bulan ramadhan dan Lebaran tahun ini, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan telah menyiapkan uang kartal sebesar Rp5 triliun.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan Tutuk SH Cahyono mengungkapkan, rencana penarikan uang kartal dari 23 bank di wilayah kerjanya, periode 8 Juli hingga 7 Agustus mendatang, tercatat mencapai Rp1,8 triliun.

"Dari data tersebut, hampir semua bank sudah mengajukannya. Dan kami sudah menyiapkan dana hingga mencapai Rp5 triliun. Jadi ketersediaan uang kartal bisa dikatakan cukup," kata Tutuk.
Dibandingkan tahun lalu, realisasi penyaluran uang kartal selama periode bulan ramadhan dan Lebaran mencapai Rp1,1 triliun dan sesuai proyeksi maka tahun ini akan meningkat dengan pengajuan penarikan bank mencapai Rp 1,8 triliun.


Anda sedang membaca artikel tentang

Bank Mandiri Proyeksikan Lonjakan Uang Tunai Hingga Rp 100 Miliar

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2013/07/bank-mandiri-proyeksikan-lonjakan-uang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bank Mandiri Proyeksikan Lonjakan Uang Tunai Hingga Rp 100 Miliar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bank Mandiri Proyeksikan Lonjakan Uang Tunai Hingga Rp 100 Miliar

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger