De Jong: Kemarilah, Balotelli!

Written By Unknown on Selasa, 27 November 2012 | 12.16

Tribun Kaltim - Selasa, 27 November 2012 12:16 WITA

MILAN, tribunkaltim.co.id- Gelandang bertahan AC Milan, Nigel De Jong, merayu striker Manchester City, Mario Balotelli, untuk bergabung dengannya di San Siro. Menurutnya, di City kebintangannya bisa mubazir karena jarang main. Sementara di Milan, dia bisa menunjukkan kebesarannya.

De Jong sebelumnya juga pemain Manchester City. Dia bergabung dengan Milan pada awal musim ini. Sementara Balotelli sejak lama menyatakan sebagai penggemar Milan dan sempat diisukan akan bergabung dengan "I Rossoneri" itu.

Di City, Balotelli memang lebih sering jadi pemain cadangan. Ia kalah dari Carlos Tevez dan Sergio Aguero, atau bahkan Edin Dzeko. Sejauh ini, Paris Saint-Germain (PSG) mengisyaratkan tertarik kepada Balotelli. Namun, Milan juga tertarik dan De Jong berharap dia memilih kembali ke Italia.

"Aku membaca berita di surat kabar bahwa Balotelli akan ke Milan. Mari kita lihat apa yang akan terjadi. Selalu menyenangkan memiliki pemain hebat di tim," kata De Jong kepada Tuttosport.

Menurut De Jong, jika Balotelli ke Milan, maka klubnya akan memiliki penyerang yang mematikan. Sebab, Milan juga punya pemain muda Stephan El Shaarawy yang kini sudah mencetak gol. Apalagi, keduanya sudah pernah berduet di timnas Italia.

"Sulit membandingkan keduanya. Masing-masing memiliki bakat dan gayanya sendiri. Stephan saat ini juga merupakan salah satu bakat terbesar di dunia. Dia bermain di level tertingge dan umurnya baru 20 tahun," jelas De Jong.

"Anda tak harus gila untuk menjadi pemain hebat. Balotelli pemain yang hebat, tapi dia harus merasa nyaman untuk melakukan kehebatannya," tambahnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

De Jong: Kemarilah, Balotelli!

Dengan url

http://beritakaltime.blogspot.com/2012/11/de-jong-kemarilah-balotelli.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

De Jong: Kemarilah, Balotelli!

namun jangan lupa untuk meletakkan link

De Jong: Kemarilah, Balotelli!

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger